Sebagian besar dari Anda pasti merupakan pengguna Facebook ketika sosial media ini hadir pertama kali di Indonesia, dan pada saat itu ada fitur menarik yang disebut ‘colek’, dimana dengan fitur ini Anda bisa mencolek teman Anda untuk mendapatkan perhatian mereka. Pihak yang dicolek juga bisa membalas dengan colekkan, dimana keduanya bisa saling mencolek hingga salah satu dari mereka mulai merasa jenuh. Nah, bagi Anda yang rindu dengan fitur tersebut, kabar baiknya Facebook berencana mengembalikan fitur tersebut.
Sebenarnya, fitur colek sendiri tidak benar-benar hilang dari Facebook, hanya saja tidak terlihat dimana hal itu juga yang membuat fitur ini jarang dipakai. Namun Facebook ingin memindahkan tombol colek tersebut agar lebih terlihat oleh pengguna. Seperti yang bisa Anda lihat pada gambar screenshot di atas, lokasi tombol colek kini bisa dilihat lebih jelas oleh pengguna.
Facebook has got a bunch of new Reaction buttons for ‘Greetings’ pic.twitter.com/FMiH7e0m5B
— Matt Navarra (@MattNavarra) December 6, 2017
Laporan The Next Web mengatakan jika mereka telah menemukan bocoran dimana Facebook juga tengah menguji metode lain yang dapat mengundang perhatian pengguna lain, dimana fitur tersebut berbentuk salam. Sama seperti bagaimana tombol “Like” yang diperluas untuk mencakup berbagai emosi, fitur colek juga akan berkembang menjadi berbagai bentuk salam, seperti memeluk, mengedipkan mata, tos, dan lain sebagainya.
Namun apa alasan Facebook mengembalikan fitur colek belum diketahui, yang jelas fitur ini akan membuat interaksi antar pengguna Facebook akan semakin mudah ketimbang harus mengirim pesan di Messenger.